PENANAMAN JAGUNG SERENTAK 1 JUTA HEKTAR DALAM MENDUKUNG SWASEMBADA PANGAN TAHUN 2025



PENANAMAN JAGUNG SERENTAK 1 JUTA HEKTAR DALAM MENDUKUNG SWASEMBADA PANGAN TAHUN 2025 DI KECAMATAN SIMPANG TERITIP

Simpang Teritip- Bangka Barat, Dalam Upaya Mendukung Program Pangan Nasional di laksanakan kegiatan penanaman jagung serentak 1 Juta Hektar sebagai bentuk sinergi dalam rangka mewujudkan ASTACITA Bapak Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk mendukung Swasembada Pangan Nasional Tahun 2025. Acara dilaksanakan di Lahan Kebun Desa Simpang Tiga, Kecamatan Simpang Teritip, Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada hari Rabu (22/01/2025).

Kegiatan ini menjadi salah satu langkah strategis dalam mencapai terget Swasembada Pangan tahun 2025 mengingat jagung merupakan komoditas utama dalam ketahanan pangan dan pakan ternak.  

Kegiatan ini di hadiri Kapolsek Simpang Teritip Bapak IPTU Muhammad Riyan Noviandy, S.Tr.KKepala Desa Se-Kecamatan Simpang Teritip, Danposranmil Simpang Teritip, Bhabinsa dan anggota Forkopimcam lainya yang di langsungkan pada Pukul 09:00 WIB s.d Selesai  berjalan dengan lancar dan aman menunjukkan komitmen bersama untuk mewujudkan indonesia yang mandiri pangan



Berikan Komentar

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin